Categories: Artikel

Dokumen-dokumen Penting untuk Pendaftaran CPNS 2019

Banyaknya jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang akan pensiun di tahun 2019 ini menyebabkan formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan tetap tinggi. Menurut catatan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN RB), setidaknya ada 157.386 PNS yang pensiun di tahun 2019, yang terdiri dari 58.816 guru, 1.643 tenaga kesehatan, dan 96.927 jabatan lainnya. Hal tersebut menyebabkan jumlah formasi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dibutuhkan sekitar 254.000 lowongan pada tahun ini dengan rincian 85.536 PNS dan 168.837 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

Meski jadwal seleksi CPNS akan dimulai pada  bulan Oktober nanti,  kamu yang akan mendaftar, sebaiknya segera mempersiapkan diri dari sekarang dengan mempersiapkan dokumen-dokumen penting. Dokumen-dokumen ini sebaiknya langsung di-scan dan disimpan di layanan cloud seperti Google Drive atau Dropbox. Karena dikhawatirkan kalau kamu menyimpannya di flashdisk dan waktu pendaftaran semakin dekat, file-filenya justru malah rusak atau flashdisknya yang hilang. Kamu pasti gak mau repot lagi kan?

Sebelum mempersiapkan dokumen-dokumennya, pastikan kamu juga mengetahui instansi yang akan menjadi tujuanmu melamar. Berikut ini adalah daftar dokumen yang perlu kamu siapkan:

  1. Kartu Keluarga
  2. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Ijazah yang sudah dilegalisir
  4. Transkrip Nilai
  5. Pas foto ukuran 4×6
  6. Kelengkapan dokumen lain sesuai ketentuan instansi yang akan dilamar termasuk SKCK

Setelah dokumennya siap, segera kamu scan dan simpan di layanan penyimpanan digital Google Drive atau Dropbox, sehingga ketika pengumuman lowongan CPNS dibuka melalui portal Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN) kamu sudah tidak direpotkan lagi dengan urusan dokumen.

Sekadar informasi, pada bulan Oktober nanti ada 100.000 formasi yang dialokasikan oleh Kemen PAN RB. Semoga saja salah satunya menjadi posisi idamanmu ya, Sobat Bintang 🙂

 

 

Redaksi

Recent Posts

Cara Daftar Akun SSCASN untuk PPPK 2024: Panduan Lengkap untuk Milenial dan Gen Z

Pendaftaran seleksi PPPK 2024 semakin dekat waktu penutupannya. Tahap seleksi PPPK 2024 tahap pertama akan…

1 bulan ago

Rutin Berlatih Menjawab Soal-soal SKD Tes CPNS Membuat Kamu Lebih Teliti, Terbiasa, dan Siap Secara Mental

Pintar saja tidak cukup; kamu juga perlu ketenangan dalam menjawab 110 soal SKD (Seleksi Kompetensi…

2 bulan ago

Kesempatan Emas! Pendaftaran CPNS 2024 Resmi Dibuka: Jadwal, Formasi, dan Syarat yang Wajib Kamu Ketahui

Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 akan segera dibuka. Pemerintah telah menetapkan bahwa…

3 bulan ago

Inilah Cara Merapikan Alur Cerita Novel Yang Belum Banyak Diketahui Penulis (Bagian 2)

Pada artikel sebelumnya, kami telah menjelaskan beberapa poin penting yang bisa dilakukan oleh seorang penulis…

4 tahun ago

Langkah-Langkah Penting Dalam Menciptakan Karakterisasi Tokoh Dalam Cerita

Tidak bisa dipungkiri bahwa dalam menulis sebuah cerita, menentukan karakteristik novel merupakan satu hal utama…

4 tahun ago

Inilah Cara Merapikan Alur Cerita Novel Yang Belum Banyak Diketahui Penulis (Bag 1)

Beberapa diantara kamu mungkin adalah penulis pemula yang merasa cukup kesulitan dalam menerbitkan karya. Mungkin…

4 tahun ago